Daftar Model Baju Pengantin Adat Jawa Paling Banyak Digunakan

Menggelar sebuah acara pernikahan dengan menggunakan adat budaya tentunya sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia, khususnya untuk masyarakat Jawa. Nah, sebagai referensinya, berikut ini ada beberapa daftar model baju pengantin Jawa terbaik.

Daftar Model Baju Pengantin Adat Jawa Paling Banyak Digunakan

Tentunya tidak jarang ketika kamu menemui pernikahan yang digelar dengan menggunakan konsep adat jawa, baik yang menggunakan gaya Solo basahan, maupun Jogja. Baju pernikahan adat Jawa ini sendiri lebih dominan dengan warna hitam berbahan bludru. Lantas, apa saja sih daftar model baju pengantin yang menggunakan adat Jawa ini?

Model Kebaya

Kebaya merupakan pakaian atasan yang berbentuk blus. Pakaian kebaya yang ada di jawa Tengah sering dipadu padankan dengan penggunaan kain batik atau kain panjang yang dilingkarkan hingga menjuntai sampai mata kaki.

Untuk mengenakan kebaya, wanita Jawa juga melengkapinya dengan menggunakan kemben utnuk menutupi bagian dada, tapih pinjung, serta stagen untuk mengencangkan bagian pinggang dan perut penggunanya.

Sementara itu, untuk bagian bawahnya, akan dikenakan kain jarik panjang yang bahkan bisa menjuntai sampai ke mata kaki, hingga ke lantai. Pada bagian rambutnya sediri akan dibentuk menjadi konde dengan hiasan bunga melati di bagian atasnya.

Penggunaan perhiasan juga ditambahkan untuk mempercntik keseluruhan penampilannya. Perhiasan ini bisa meliputi kalung, gelang, cincin, dan subang. Selain itu, wanita Jawa juga suka membawa kipas kertas di tangannya.

Model Basahan

Basahan merupakan pakaian adat yang biasanya digunakan oleh para pengantin Jawa. Busana ini dikenal dengan nama dodotan (kain kemben panjang dan lebar). Basahan sendiri merujuk pada dandanan khusus yang digunakan untuk pengantin dari keluarga Kerajaan Kesultanan Yogyakarta, dan sering disebut dengan paes ageng.

Pakaian adat basahan ini merupakan salah satu warisan dari kebudayaan Mataram dan masih banyak digunakan hingga saat ini pada acara pernikahan.

Itulah beberapa daftar model baju pengantin Jawa yang bisa menjadi ide untuk konsep pernikahan adat Jawa kamu nantinya. Nah, jika kamu tertarik untuk menggunakan salah satu konsep tersebut, maka kamu bisa melihat berbagai desain Gaun Jogja dari Jogja Gown.

Di Jogja Gown ini tentunya kamu akan menemukan berbagai pilihan desain gaun yang terbaik dengan harga sangat bersahabat, dan tentunya berkualitas. Kamu bisa menghubungi kontak yang sudah disediakan di website resminya https://jogjagown.com